Buku PJOK Giat Berolahraga Kurikulum 2013 Untuk Siswa Kelas 5 SD/MI

Sahabat Edukasi yang berbahagia… Buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SD/MI Kelas V ini disusun berdasarkan Kurikulum 2013 edisi Revisi. Buku ini digunakan sebagai pegangan peserta didik untuk mempelajari pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan serta menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Di era revolusi industri ke-4 yang sedang terjadi saat ini, menuntut semua orang harus berpikir dan bertindak cepat untuk berprestasi. Hal ini perlu ditunjang oleh penguasaan kemampuan literasi. Literasi ini mencakup literasi data, teknologi, dan manusia. Selain itu. juga harus ditunjang oleh kemampuan jasmani, olahraga, dan kesehatan yang prima. Untuk meraih prestasi, peserta didik dituntut memiliki tingkat kesegaran dan kebugaran jasmani yang prima. Ingat pepatah Romawi kuno ‘men sana in corporesano’ artinya di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat.

Dalam aktivitas belajar, peserta didik harus mempersiapkan dan menyusun strategi untuk mengatur tenaga, energi, kemampuan berpikir, dan sebagainya. Dengan mempelajari materi dan mempraktikkan pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan, peserta didik akan terlatih mengatur strategi dalam rangka meraih prestasi. Dengan demikian, peserta didik dapat meningkatkan kesegaran dan kebugaran jasmani sebagai penyeimbang aktivitas-aktivitas belajar. Peserta didik yang memiliki tingkat kesegaran dan kebugaran jasmani yang baik tentu mampu mengembangkan strategi-strategi yang sangat berguna untuk menyelesaikan tugas-tugas belajarnya.


Melalui materi Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan peserta didik akan dilatih melakukan berbagai aktivitas jasmani yang bermanfaat, terarah, dan sesuai kaidah. Adapun tujuan penulisan buku ini untuk membekali peserta didik dalam berbagai aktivitas fisik. Seperti kombinasi gerak dasar dalam permainan bola besar maupun bola kecil, olahraga yang dimodifikasi dan/atau olahraga tradisional, gerak dasar seni beladiri, aktivitas latihan daya tahan jantung, aktivitas senam, aktivitas di air, pemeliharaan diri dan orang lain dari penyakit, serta budaya hidup sehat.

Semua materi dalam buku ini dikemas dengan mengembangkan nilai sportivitas, kejujuran, kedisiplinan, kerja sama, percaya diri, dan demokratis. Hal ini tentu saja sesuai dengan penanaman lima (5) karakter utama yang dicanangkan pemerintah dalam pendidikan nasional. Karakter tersebut mencakup nasionalisme, integritas, kemandirian, gotong royong, dan religius. Selain bugar dan sehat, peserta didik diharapkan memiliki karakter dan sikap positif yang tentu berguna bagi bangsa dan negara.

Adapun daftar isi utama dalam Buku Siswa Giat Berolahraga Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk Kelas 5 SD/MI ini adalah sebagai berikut:

Pelajaran 1 Kombinasi Gerak Dasar dalam Permainan Bola Besar
A. Kombinasi Gerak Dasar Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Sepak Bola
B. Kombinasi Gerak Dasar Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Bola Voli
Uji Kompetensi

Pelajaran 2 Kombinasi Gerak Dasar dalam Permainan Bola Kecil
A. Kombinasi Gerak Dasar Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Kasti
B. Kombinasi Gerak Dasar Lokomor, Nonlokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Bulu Tangkis
Uji Kompetensi

Pelajaran 3 Kombinasi Gerak Dasar Jalan, Lari, Lompat, dan Lempar Melalui Permainan
A. Kombinasi Gerak Dasar Jalan dan Lari
B. Kombinasi Gerak Dasar Lari dan Lempar
C. Kombinasi Gerak Dasar Lari, Lompat, dan Lempar
D. Kombinasi Gerak Dasar Jalan, Lari, Lompat, dan Lempar
Uji Kompetensi

Pelajaran 4 Variasi Gerak Dasar untuk Membentuk Gerak Dasar Seni Beladiri Pencak Silat
A. Variasi Gerak Dasar Lokomotor untuk Membentuk Gerak Dasar Seni Beladiri Pencak Silat
B. Variasi Gerak Dasar Nonlokomotor dalam Seni Beladiri Pencak Silat
Uji Kompetensi

Pelajaran 5 Melatih Daya Tahan Jantung untuk Kebugaran Jasmani
A. Melatih Daya Tahan Jantung dengan Latihan Kecepatan
B. Melatih Daya Tahan Jantung dengan Latihan Kelincahan
C. Melatih Daya Tahan Jantung dengan Latihan Kekuatan
D. Melatih Daya Tahan Jantung dengan Latihan Daya Tahan
Uji Kompetensi

Pelajaran 6 Kombinasi Pola Gerak Membentuk Keterampilan Dasar Senam Menggunakan Alat
A. Kombinasi Gerak Senam Menggunakan Alat Palang Sejajar
B. Kombinasi Gerak Senam Menggunakan Alat Palang Tunggal
C. Kombinasi Gerak Senam Menggunakan Alat Peti Loncat
Uji Kompetensi

Pelajaran 7 Kombinasi Gerak Dasar Langkah Kaki dan Ayunan Lengan pada
Aktivitas Gerak Berirama
A. Kombinasi Gerak Dasar Langkah Kaki dan Ayunan Lengan pada Aktivitas Gerak Berirama tanpa Iringan Musik
B. Kombinasi Gerak Dasar Langkah Kaki dan Ayunan Lengan pada Aktivitas Gerak Berirama dengan Iringan Musik
Uji Kompetensi

Pelajaran 8 Gerak Dasar Renang Gaya Dada
A. Gerak Dasar Renang Gaya Dada
B. Latihan Pernapasan Saat Berenang
C. Koordinasi Gerakan dalam Renang Gaya Dada
Uji Kompetensi

Pelajaran 9 Pemeliharaan Diri dari Penyakit Menular dan Tidak Menular
A. Cara Pemeliharaan Diri dan Orang Lain dari Penyakit
B. Mengenal Penyakit Menular
C. Mengenal Penyakit Tidak Menular
Uji Kompetensi

Pelajaran 10 Bahaya Merokok, Minuman Keras, dan NAPZA
A. Bahaya Mer0kok
B. Bahaya Minum4n Keras
C. Bahaya Nark0tika, Zat-Zat Aditif (N4PZA), dan Ob4t Berbahaya Lainnya
Uji Kompetensi

Download/unduh Buku Siswa Kelas V SD/MI Kurikulum 2013 Giat Berolahraga Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan silahkan klik pada tautan di bawah ini:


0 Response to "Buku PJOK Giat Berolahraga Kurikulum 2013 Untuk Siswa Kelas 5 SD/MI"

Post a Comment